Spoiler Anime Benriya Saitou-san, Isekai ni Iku Episode 8 Pertempuran Untuk Menyelamatkan Lavella
--
VOLKPOP.com – Anime Benriya Saitou-san, Isekai ni Iku merupakan serial dengan genre petualangan, komedi, fantasi, dan isekai. Serial anime tersebut memiliki judul lainnya yaitu Handyman Saitou in Another World.
Benriya Saitou-san, Isekai ni Iku sendiri diadaptasi dari serial manga dengan judul sama karya Kazumoto Ichitomo. Serial manga-nya sendiri sudah dirilis sejak Oktober 2018 dan masih ongoing.
Anime Benriya Saitou-san, Isekai ni Iku atau Handyman Saitou in Another World ini sendiri dapat kalian tonton menggunakan beberapa link di bawah ini. Yuk langsung saja simak spoiler episode terbarunya yakni episode 8.
Secara garis besar, anime Benriya Saitou-san, Isekai ni Iku menceritakan kisah tentang Saio, seorang tukang muda dari Jepang. Dia merasa tidak mampu dalam pekerjaannya di Bumi.
Dalam kekesalannya karena dipecat oleh atasannya yang tidak menghargai, Saito secara tidak sengaja berjalan di depan sebuah truk yang melaju kencang dan kemudian dipindahkan ke dunia fantasi, di mana dia dibawa oleh sebuah kelompok petualang.
Dengan keanehan pribadi anggota partai yang menghambat kinerja mereka, Saito mulai membantu mereka, seperti membawa barang-barang penting, mengambil kunci, dan memberi mereka pengingat penting. Sehingga membuatnya sangat diperlukan oleh teman-teman barunya.