Bantuan Mengalir! Simpati Untuk Pedagang Es Gabus Viral Usai Difitnah dan Dipukul Polisi-Tentara Meningkat
--
Read more: Video Sok Imut Viral Media Sosial X dan TikTok, Cewek Berkerudung yang Bikin Warganet Bingung
Read more: Koleksi Twibbon Hari Bhakti Imigrasi ke-76 Tahun 2026 Paling Estetik, Begini Cara Mendapatkannya!
Suderajat mengaku trauma dan terpukul atas perlakuan yang diterimanya. Ia menyebut hingga kini sebagian aparat yang melakukan kekerasan belum meminta maaf secara langsung.
“Polisi sama TNI yang mukulin saya belum minta maaf sama saya. Kayak anjing, saya diseret-seret, disabet apa semuanya. Trauma. Pusing pala saya pak,” pungkasnya.
Bantuan Untuk Suderajat Penjual Es Gabus
Peristiwa yang menimpa Suderajat melahirkan simpati dari berbagai pihak. Bantuan diberikan oleh Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (KDM), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, hingga Kepolisian RI. Awalnya, Pemkab Bogor memberikan bantuan termasuk sembako. Bantuan diberikan oleh perangkat wilayah, yakni Sekretaris Kecamatan Rawa Panjang Elfi Nila Hartanti, Kepala Desa Mohammad Agus, serta perwakilan Dinas Sosial yakni Ferianto.
Pihak pemerintah juga akan membantu anak-anak Suderajat agar dapat melanjutkan pendidikan. Elfi mengatakan, dari empat anak Suderajat, satu masih bersekolah dan tiga lainnya tidak bersekolah. Keterangan ini berbeda dengan penjelasan Suderajat bahwa anaknya ada lima, tiga di antaranya tidak bersekolah.
Kami menghimbau untuk selalu bijak dalam menggunakan media sosial agar tidak merugikan diri sendiri. Semoga bermanfaat dan update berita terkini hanya melalui website kami!